Minggu, 27 Desember 2009

Nasehat Paling Penting untuk Anda

Sobat, hidup ini penuh perjuangan. Hidup ini berjalan mengiringi waktu. bagaimanapun juga kita harus hadapi apa yang akan kita hadapi. Hidup ini penuh kompetisi. Sejak manusia dilahirkan dari jutaan sel sperma yang terseleksi hanya satu sperma yang terbaik yang membentuk manusia hingga upaya mempertahankan hidup menjelang ajal kematian adalah tidak lepas dari sebuah kompetisi dan perjuangan.

Apa yang baru saja saya uraikan diatas adalah bentuk perjuangan kita untuk menjadi manusia sejati. Namun demikian sejatinya manusia sejati tidak akan disebut sebagai manusia sejati sampai dia menjadi manusia yang berguna bagi manusia yang lain.

Menjadi manusia yang berguna bagi orang lain bukan hal yang sulit. Hanya saja perlu ketulusan meluangkan waktu, pikiran dan hati untuk kemaslatan orang lain. Contoh yang paling konkret, jika ada temen sobat yang butuh bantuan mari dibantu dengan mengorbankan tenaga, waktu, ataupun biaya. jika tidak bisa sumbangkan pikiran, kalau tidak bisa juga mari didoakan. Namun demikian itu semua butuh kekuatan hati yang sangat besar terlebih lagi jika melakukannya sendiri.

Bagaimana menjadi manusia sejati secara berjamaah?

Jawaban pertanyaan tersebut tidak lain adalah menjadi agen perubahan. Himpun kekuatan dengan agen perubahan lain dan bersama-sama menetapkan strategi dan langkah untuk merubah sesuatu yang seharusnya dirubah.

Sobat, manusia dilahirkan sebagai seorang pemimpin yang sering disebut sebagai khalifah di muka bumi ini. Ya paling tidak menjadi pemimpin bagi keluarga, dan yang paling kecilnya lagi menjadi pemimpin bagi dirinya sendiri.

Lalu apa yang perlu dipimpin? tidak lain adalah perjuangan untuk memimpin perubahan agar sobat secara individu maupun organisasi bisa tetep eksis terhadap terpaan badai perubahan. untuk mewujudkan hal itu semua sertai perjuangan sobat dengan memahami tujuh hal berikut ini yang sering disebut dengan Tujuh dosa social “Seven Social Sins” :
a. Politics without Principle
b. Wealth without work
c. Pleasure without conscience
d. Knowledge without character
e. Commerce without morality
f. Science without humanity
g. Worship without sacrifice
Quoted By. Mahatma Gandhi In.”young india” 1925

2. Tiga tujuan utama hidup ;
“The main purpose of life is to life rightly, think rightly, act rightly”
Quoted by. Mahatma Gandhi

Sengaja saya tidak jelaskan satu persatu, harapannya tidak lain adlaah agar sobat mencari referensi sendiri mengenai hal tersebut, agar semakin manstap semangat perjuangannya.

Sobat bagaimanapun juga Hendaknya perjuangan perubahan yang sobat kobarkan hendaknya di dasarkan atas kesucian. sehingga perjuangan itu akan menjadi momen perjuangan antara jahat melawan suci. Dan percayalah bahwa perjuangan suci itu akan mencapai kemenangan.

Selanjutnya baca 5 kunci prinsip & aplikasinya

0 komentar:

Posting Komentar

Tu comentario será moderado la primera vez que lo hagas al igual que si incluyes enlaces. A partir de ahi no ser necesario si usas los mismos datos y mantienes la cordura. No se publicarán insultos, difamaciones o faltas de respeto hacia los lectores y comentaristas de este blog.